ProBenteng.com – Sahabat yang Kritis
 
  • Home
  • Peristiwa
  • Kota Kita
  • Pendidikan
  • Wanita & Keluarga
  • Usaha Kita
  • Kampung Unik
  • Ada-Ada Saja
  • Agama
  • Bidik
  • Redaksi
 
Feb23

Es Teler 77 Telah Dibuka di RS Sari Asih Ciledug

Headline, Peristiwa

CILEDUG [ProBENTENG] – Es Teler 77, salah satu waralaba makanan cepat saji Indonesia membuka gerai terbarunya di RS Sari Asih Ciledug, Jumat (22/2/2019). Dengan gerai ini, Es Teler 77 ingin memberikan yang terbaik kepada setiap pelanggannya khususnya di Kota Tangerang.

Yenny Setia Widjaja, Presiden Direktur dan salah satu pendiri Es Teler 77, mengatakan Es Teler 77 telah berkembang selama 36 tahun dan hingga saat ini sudah memiliki lebih dari 140 gerai tersebar di Indonesia.

“Kami selalu ingin memberikan yang terbaik untuk para pecinta kuliner Indonesia. Dengan ini, kami membuka gerai terbaru Es Teler 77 di RS Sari Asih Ciledug sehingga semakin banyak masyarakat yang mengenal cita rasa Indonesia,” katanya.

Ditambahkan Es Teler 77 terus berkomitmen dengan kuliner Indonesia, diharapkan semakin banyak masyarakat Indonesia yang mengenal dan menghargai budayanya.

Selain ekspansi bisnis, Es Teler 77 juga berfokus terhadap kualitas produk dan inovasi. Produk Es Teler 77 diproduksi di fasilitas pabrik sendiri dengan menerapkan standar ISO 22000. Inovasi lainnya yang dilakukan Es Teler 77 adalah dengan berinisiatif menggunakan bahan ramah lingkungan di kemasannya. Inisiatif hijau ini merupakan salah satu upaya untuk meningkatkan kesadaran masyarakat atas pentingnya mengurangi penggunaan plastik. [ron]

(Visited 119 times, 1 visits today)
 

0 Komentar

Anda bisa menjadi orang pertama yang memberikan komentar.

Tinggalkan Komentar

 

Klik di sini untuk membatalkan balasan.





 

 

MEDIA SOSIAL

  •  @ProBentengComMedia Online
  •  ProBenteng.comMedia Online
 
 
 
 

Support by Admin & Reinca Web-Design

Hak Cipta © 2021 ProBenteng.com – Sahabat yang Kritis. All Rights Reserved.

  • Privacy Policy
 
Go to mobile version